Cara Ampuh Mengatasi Layar Mati Saat Menelpon dengan Hape OPPO atau Merek Lain

Tutorial

Perlu diketahui bosku, apabila pada saat bosku menelpon tiba-tiba layar hape bosku mati itu merupakan hal yang biasa, karena rata-rata ponsel OPPO model sekarang memang sudah dibuat seperti itu. Maka dari itu, sekiranya bosku ingin tetap menyala layarnya pada saat menelpon teman atau saudara diperlukan sebuah cara.

Dan tidak hanya di ponsel merek OPPO saja lho bosku, namun di merek lain juga sama seperti kejadian dialami oleh hape OPPO bahwa pada saat kita menelpon maka secara otomatis layar ponsel akan mati dengan sendirinya, terutama pada saat ponsel didekatkan ke telinga.

Walaupun kita menelponnya menggunakan aplikasi WhatsApp, tetap saja secara otomatis layar ponsel akan mati apabila didekatkan ke telinga. Karena sebenarnya, hal ini ada manfaatnya bagi pengguna yang belum tahu.

Kenapa layar ponsel tiba-tiba mati pada saat kita menelpon? Itu terjadi dikarenakan adanya “Sensor Proximity” dimana sensor pada hape ini dapat mendeteksi objek yang paling dekat dengan perangkat hape kita. Sehingga apabila pada saat sensor ini melakukan pendeteksian objek bahwa perangkat hape telah didekatkan ke telinga kita, maka secara otomatis layar ponsel kita akan mati dengan sendirinya.

Kemudian apakah ada manfaat dari fitur “Sensor Proximity” ini? Tentu ada manfaatnya, karena dimana pada saat kita menelpon ke seseorang, maka layar ponsel kita akan mati dengan sendirinya agar layar tersebut tidak tersentuh tombol-tombolnya pada saat perangkat didekatkan ke telinga kita.

Pastinya bosku tidak ingin sekali terjadi kan apabila pada saat bosku menelpon teman kemudian hape bosku terpencet aplikasi yang tidak diinginkan atau merubah settingan hape bosku. Dan atau bisa saja ponsel kita mati karena pada saat menelpon tersebut terpencet tombol matikan ponsel waktu perangkat didekatkan ke telinga.

Akan tetapi, kadang kala fitur sensor proximity ini mengalami masalah atau terjadi error dan beberapa pengguna lebih memilih untuk menonaktifkan sensor proximity ini pada saat ponsel error karenanya. Dan apabila bosku ingin menonaktifkan sensor proximity ini di ponsel OPPO milik kalian dan agar layar ponsel tidak mati pada saat digunakan untuk menelpon, maka bosku bisa ikuti cara di bawah ini.

Cara Ampuh Mengatasi Layar Ponsel Mati Pada Saat Digunakan Menelpon

Untuk mengatasi layar ponsel mati pada saat digunakan untuk menelpon, maka bosku bisa melakukan cara mematikan sensor proximity dengan cara berikut ini.

  1. Buka playstore di ponsel Anda.
  2. Lalu, download aplikasi di playstore dengan nama “Layar pintar On Off”.
  3. Unduh aplikasi hingga aplikasi “Layar pintar On Off” terpasang di ponsel dan buka aplikasi itu.
  4. Kemudian geser lingkaran besar merah ke arah kanan agar menjadi hijau dan menjadi aktif.
  5. Untuk menonaktifkannya, maka bosku tinggal geser kembali ke arah kiri agar menjadi merah.
  6. Maka otomatis layar ponsel tidak akan mati pada saat digunakan untuk menelpon.

Cara tersebut dapat digunakan untuk semua tipe ponsel OPPO. Selain itu, cara di atas juga dapat digunakan untuk ponsel dengan merek lain, sehingga apabila bosku mengalami masalah pada bagian sensor proximity atau tidak ingin layar ponsel mati pada saat digunakan untuk menelpon, maka cara tersebut bisa dicoba untuk dilakukan.

Dan apabila Anda ingin menghidupkan lagi sensor proximity-nya, maka tinggal geser lingkaran besar berwarna hijau ke arah kiri menjadi berwarna merah dan secara otomatis sensor proximity-nya pada ponsel bosku akan aktif kembali. Selamat mencoba dan selalu bijak dalam menanggapi postingan-postingan berkategori tutorial ini ya bosku, dikarenakan aplikasi yang bosku coba tentunya ada yang tidak berfungsi dengan baik, terima kasih.